Jadwal dan Harga Tiket Konser The Script di Bandung

Tur konser The Script
Sumber :
  • Istimewa

BANDUNG – Grup band asal Irlandia, The Script akan menggelar konser 'The Script - Greatest Hit Tour 2022' di Indonesia. Pada 2 Oktober 2022 ini, band itu akan tampil di Eldorado Dome Bandung.

PPN 12 persen Naik, Kpopers Turun ke Jalan! Ini Alasannya

"Bandung! Kita telah menambah show ketiga di Indonesia dan akan tampil di Eldorado Dome Bandung," kata The Script dari keterangan pers, Rabu, 27 Juli 2022.

"Kami ingin mengucapkan terima kasih untuk semua The Script Family di Indonesia atas antusias, cinta dan dukungannya. Sampai jumpa di Bandung, Jawa Barat," imbuh band yang digawangi Danny O'Donoghue, Mark Sheehan dan Glen Power itu.

IGF 2024: Panggung Dunia untuk Game Lokal Indonesia

Sementara, tiket presale akan tersedia mulia 28 Juli 2022 pada pukul 13.00 WIB, sementara tiket normal akan tersedia mulai 29 Juli 2022 di platform www.tiket.com.

 {{ photo_id=4208 }}

Dengar Musik Seolah di Konser Pakai Xiaomi Buds 5

 Untuk tiket presale sendiri untuk kategori festival dijual seharga Rp720.000 dari harga normal Rp1.020.000 sementara itu, untuk tiket premium festival seharga Rp1.080.000 dari harga normal Rp1.380.000.

Sebelum tampil di Bandung, The Script akan menyapa Jakarta terlebih dahulu pada 30 September dan 1 Oktober 2022.

Halaman Selanjutnya
img_title