Gawat! Pelatih Korea Selatan Kritik Shin Tae-young di Timnas Indonesia, Puji Park Hang-seo
Minggu, 7 April 2024 - 21:36 WIB
Sumber :
- VIVA
Alih-alih mengkritik Shin Tae-young, Jong Song-chon justru memberi pujian kepada mantan pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo.
Menurutnya, Hang Seo sukses membawa Vietnam lebih baik melalui sumber daya yang ada.
“Vietnam kuat bukan hanya berkat kemampuan kepemimpinan Park Hang-seo yang luar biasa, tetapi karena dia berani menjalankan tim sesuai dengan prinsip. PHS juga meneliti budaya Vietnam secara menyeluruh dan terhubung dengan masing-masing individu pemain,” ucapnya.
"Para pemain menjadi dekat dan kemudian memaksimalkan kemampuan mereka di lapangan sepak bola. Saya bertanya-tanya apakah akan ada upaya serupa dari pelatih sebelumnya (Troussier),” ujarnya.