Amilia Agustin, Motivator Peduli Lingkungan Hingga Dijuluki ‘Ratu Sampah’

Amilia Agustin
Sumber :
  • Aspira Satu Indonesia

Bandung – Amilia, yang lahir pada tanggal 20 April 1996, selalu aktif dalam berbagai kegiatan positif. Selama di SMA Negeri 11 Bandung pada tahun 2008, Amilia bersama teman-temannya mengajukan proposal program "Go To Zero Waste School" kepada Program Young Changemakers dari Ashoka Indonesia. 

Mac Mini Jadi Produk Mac Netral Karbon dengan Komitmen Lingkungan

Proposal ini mendapat support berupa bantuan pendanaan operasional senilai Rp2,5 juta.

Hebatnya lagi, Amilia Agustin adalah orang yang memulai Program Ratu Sampah Sekolah yang diakui dan menerima penghargaan Semangat Astra Terpadu untuk (SATU) Indonesia Awards 2010 dalam kategori lingkungan.

Arky Gilang Wahab Hadirkan Solusi Sampah Organik Berkelanjutan Buatan Anak Negeri

Amilia Agustin telah menunjukkan bahwa menjaga lingkungan tidak hanya terbatas pada orang dewasa, tetapi dapat dilakukan oleh semua orang dengan inovasi dan kesungguhan.

Amilia Agustin

Photo :
  • Aspira Satu Indonesia
The Ganers, Teknologi Karya Anak Bangsa Siap Bersihkan Sampah Jakarta

Perhatian dan kepedulian Amilia terhadap lingkungan memberikan motivasi baginya untuk menjalankan tindakan yang berguna. 

Pada mulanya, dia memperhatikan tumpukan sampah yang berserakan di sekitar sekolahnya dan merasa terpanggil untuk merawat kebersihan serta menjauhkan lingkungan sekitarnya dari sampah.

Halaman Selanjutnya
img_title