Hindari 5 Makanan Ini, Pemicu Perut Kembung yang Sering Dikonsumsi Saat Buka Puasa

yang diwajibkan puasa
Sumber :
  • viva.co.id

VIVA Bandung Ada jenis makanan yang sebaiknya dihindari saat berbuka puasa karena dapat menyebabkan perut kembung.

Kolesterol Tinggi? Ini 9 Kebiasaan Pagi yang Bisa Membantu Menurunkannya dalam Sebulan

Perut kembung terjadi ketika sistem pencernaan sulit mencerna makanan tertentu dan menghasilkan gas berlebih. 

Keadaan ini dapat membuat perut menjadi tidak nyaman dan mengganggu aktivitas, terutama jika diikuti dengan ibadah shalat tarawih selama Bulan Suci Ramadhan.

Hindari Makanan Pemicu Maag, 5 Daftar yang Wajib Diingat Penderita Maag

Oleh karena itu, tidak disarankan untuk mengonsumsi makanan-makanan ini secara berlebihan saat berbuka puasa.

Berikut adalah beberapa jenis makanan yang dapat menyebabkan perut kembung:

Ini 5 Sayuran yang Mengandung Tinggi Gula, Kenali Jensinya!

1. Beberapa Jenis Sayuran

Ilustrasi sayuran

Photo :
  • Pixabay

 

Beberapa jenis sayuran seperti kubis, kembang kol, asparagus, dan brokoli sebaiknya dihindari saat berbuka puasa.

 Sayuran-sayuran ini mengandung zat-zat yang dapat meningkatkan produksi gas dalam usus dan menyebabkan ketidaknyamanan pada perut.

2. Minuman Mengandung Soda

Ilustrasi Minuman Soda

Photo :
  • Pixabay

 

Meskipun minuman bersoda segar untuk diminum saat berbuka puasa, terutama dengan tambahan es batu, namun kandungan gas karbon dioksida dalam minuman bersoda dapat menyebabkan peningkatan gas dalam tubuh dan menyebabkan perut kembung.

3. Junk Food

Ilustrasi Membuat Ayam Spicy Korea

Photo :
  • VIVA Group

 

Junk food, yang kaya akan kalori, lemak, gula, dan garam, seringkali menjadi penyebab masalah pencernaan, termasuk perut kembung.

4. Olahan Susu

Ilustrasi keju

Photo :
  • Pixabay

 

Produk olahan susu seperti yogurt, es krim, dan keju mengandung laktosa yang dapat menghasilkan gas dalam saluran pencernaan. 

Konsumsi produk olahan susu dapat menyebabkan penumpukan laktosa dalam saluran pencernaan, terutama bagi mereka yang intoleran terhadap laktosa, yang kemudian menyebabkan perut tidak nyaman.

5. Biji-bijian

Ilustrasi oatmeal

Photo :
  • Pixabay

 

Biji-bijian seperti oatmeal dan gandum, meskipun mengandung banyak manfaat bagi tubuh dan memberikan rasa kenyang lebih lama, juga dapat meningkatkan produksi gas karena mengandung pati, serat, dan rafinosa.

Oleh karena itu, sebaiknya tidak mengonsumsi makanan-makanan ini secara berlebihan agar menghindari perut kembung.