Selain untuk Mata Uang Kripto, Berikut Adalah Manfaat dan Kegunaan Teknologi Blockchain

Ilustrasi aset kripto Bitcoin (BTC)
Sumber :
  • istimewa

Bandung,VIVA – Blockchain adalah teknologi database terdesentralisasi yang menyimpan data dalam bentuk blok-blok yang saling terhubung satu sama lain melalui kriptografi. Setiap blok dalam blockchain berisi sekumpulan data transaksi, dan begitu satu blok penuh, ia akan ditautkan dengan blok sebelumnya, membentuk rantai yang tidak dapat diubah. Transaksi dalam blockchain merupakan transaksi yang transparan dan dapat diawasi oleh semua peserta dalam jaringan sehingga blockchain memiliki tingkat keamanan data yang sangat tinggi.

Nonton Video Bisa Dapet Saldo Dana dengan Aplikasi Cheelee

Blockchain awalnya digunakan untuk mata uang digital atau cryptocurrency seperti Bitcoin. Namun, blockchain saat ini sudah banyak mengalami perkembangan dan memiliki banyak potensi kegunaan dalam kehidupan sehari-hari. Beberapa di antaranya adalah sebagai berikut:

Yang pertama adalah untuk smart contracts atau kontrak pintar. Smart contracts adalah Penulisan syarat-syarat yang haru dipenuhi oleh pihak yang terpikat dalam kontrak dalam bentuk kode komputer. setelah kontrak tersebut dibuat, kontrak tersebut akan memantau syarat-syarat yang telah ditentukan dan ketika syarat tersebut sudah dipenuhi, maka kontrak akan mengeksekusi tindakan yang diinginkan. Misalnya, jika pihak pertama telah mentransfer uang, maka akan mengubah kepemilikan barang dari pihak kedua ke pihak pertama.

Mengenal Web3 Lebih Dekat Sebagai Evolusi Cara Interaksi Manusia

Yang kedua, teknologi blockchain dapat digunakan untuk memberikan Hak Kekayaan Intelektual (HKI). Seperti yang kita ketahui, hak kekayaan intelektual sangat penting untuk para seniman untuk melindungi karya mereka dari pembajakan. Dalam hal ini, blockchain berfungsi sebagai buku besar digital yang mencatat setiap transaksi atau tindakan di jaringan dalam bentuk blok. Dengan demikian setelah karya kreatif dicatat di blockchain, suatu karya atau inovasi tersebut bisa diverifikasi oleh siapa saja sehingga tidak dapat dimodifikasi atau dipalsukan.

Ketiga, teknologi blockchain juga membawa manfaat bagi dunia kesehatan. Dengan sifatnya yang terdesentralisasi, aman dan transparan, blockchain memungkinkan untuk memberikan keamanan data medis mengingat data tersebut adalah data yang sangat sensitif. selain itu, dengan digunakannya teknologi blockchain juga dapat meminimalisir diubahnya catatan medis baik sengaja maupun tidak disengaja. Blockchain juga dapat mempercepat proses berbagi catatan medis antar rumah sakit dengan jauh lebih cepat dibandingkan dengan proses manual.

Masa Depan Aplikasi Iklah Web3 di XWorld

Seperti yang kita ketahui bersama, perkembangan teknologi diperuntukkan untuk dapat mempermudah kehidupan manusia. Terutama dengan hadirnya teknologi blockchain, memungkinkan untuk meningkatkan rasa aman disamping kemudahan dalam melakukan beberapa pekerjaan manusia.