BTS Hiatus Kini Resmi Jadi Duta Busan World Expo 2030 

Member BTS
Sumber :
  • koreaboo

Bandung – BTS mengumumkan hiatus dan para anggotanya akan fokus terhadap solo karir masing-masing. Busan World Expo 2030 telah mengumumkan bahwa BTS akan menjadi duta resmi mereka. Walikota Busan, Park Hyung Jun juga telah meminta BTS untuk berpartisipasi sebagai duta niat baik dalam mempromosikan pameran. 

6 AI yang Dapat Membantu Anda Menghasilkan Musik untuk Berbagai Kebutuhan

Melansir dari Koreaboo, Permintaan tersebut dikirim pada 15 Juni 2022, kemudian dilaman berita Busan Ilbo melaporkan bahwa HYBE telah menerima permintaan dari Park Hyung Jun. Pameran ini mengandalkan pengaruh BTS untuk membantu menarik banyak orang ke Busan World Expo 2030. 

Melalui pernyataan, CEO HYBE, Park Ji Won kepada Busan Ilbo mengkonfirmasi informasi yang beredar kepada publik. 

Bukan Cuma Hiburan, Dengerin Musik Sambil Olahraga Ternyata Bisa Tingkatkan Performa

“Setelah kami menerima permintaan dari Walikota Busan, Park Hyung Jun, kami memberi tahu artis tentang berita tersebut dan semua anggota dengan senang hati setuju untuk berpartisipasi sebagai [duta niat baik],” kata Park Ji Won.

Lalu, menjelaskan alasan di balik keputusan tersebut dan apa yang akan dilakukan BTS sebagai duta. 

Eternity Berhasil Membuat MV "DTDTGMGN" dengan Teknologi AI

“Perusahaan dan artis berpikir bahwa World Expo adalah acara yang membawa pengaruh positif ke seluruh dunia dan kami pikir itu adalah acara yang berarti di luar Olimpiade dan Piala Dunia. Pada saat yang sama, kami memutuskan bahwa itu adalah peristiwa penting demi negara dan masyarakat kota," jelasnya. 

"Karena kami tahu bahwa World Expo akan diadakan sebagai sebuah kompetisi, kami telah sepakat dengan semua artis kami untuk berupaya memimpin dalam menyebarkan berita ke dunia melalui perangkat lunak Korea,” tambahnya lagi. 

Halaman Selanjutnya
img_title