PDIP Usung Ganjar Capres, Demokrat Konsisten ke Anies Baswedan

Megawati Soekarnoputri mengumumkan Ganjar Prabowo capres PDIP
Sumber :
  • YouTube

VIVA Bandung – Partai Demokrat turut menyoroti kabar pengumuman Ganjar Pranowo menjadi calon presiden (capres) yang akan diusung PDIP pada siang ini. Bagi partai yang dinakhodai Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) itu, siapapun capres yang diusung PDIP, Partai Demokrat tetap konsisten bersama Koalisi Perubahan mengusung Anies Baswedan

Ikut Langkah Megawati, Rizieq Shihab hingga Din Syamsudin Ajukan Diri Sebagai Amicus Curiae ke MK

"Siapapun capres dari PDIP, ataupun Koalisi Besar, baik Puan, Ganjar, maupun yang lainnya, bagi Demokrat tak ada bedanya. Demokrat dan Koalisi Perubahan tetap konsisten mengusung Anies Baswedan, memperjuangkan perubahan dan perbaikan di negeri ini," kata Juru Bicara DPP Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra dalam keterangannya, Jumat, 21 April 2023.

Herzaky menerangkan, mengajukan capres dan cawapres di Pilpres, merupakan hak setiap parpol yang dijamin oleh Konstitusi. Baik sendiri, maupun gabungan parpol.

Gerindra Pastikan Prabowo Akan Rangkul Lawan Politik, Sinyal PDIP Gabung Koalisi?

"Biarkan parpol-parpol yang memang fungsi dan tanggung jawabnya menyerap dan menyalurkan aspirasi dari rakyat dalam demokrasi, memutuskan mana capres yang akan diusung. Biarkan rakyat menyalurkan aspirasinya melalui parpol, yang berdaulat. Jangan sampai kita, rakyat Indonesia, diatur-atur oleh oligarki," ujarnya menambahkan.

Demokrat dan Koalisi Perubahan, ditegaskan Herzaky, tetap konsisten mengusung Anies Baswedan memperjuangkan perubahan dan perbaikan di Indonesia. 

Diminta Hadir Sebagai Saksi Pada Sidang Sengketa Pilpres, Megawati Tertawa Kata Hasto

"Memperjuangkan perbaikan kesejahteraan sosial dan ekonomi di negeri ini. Memperjuangkan perbaikan penegakan hukum dan keadilan. Memperjuangkan demokrasi tetap tegak di negeri ini. Inilah yang sering disampaikan Ketum AHY dalam berbagai kesempatan," imbuhnya.

Herzaky menambahkan, alasan partainya tetap konsisten mengusung Anies. Selain sudah teruji dalam memimpin Jakarta, Anies memenuhi kriteria memimpin Indonesia, sebagaimana telah disampaikan oleh AHY. 

Halaman Selanjutnya
img_title