Pelaku Penembakan Ngaku dari Lampung, Mau Temui Ketua MUI

Pelaku penembakan Kantor MUI Jakarta diamankan Aparat
Sumber :
  • Dok Polri

VIVA Bandung – Pelaku penembakan di Kantor Majelis Ulama Indonesia (MUI) pusat, mengaku mau menemui Ketua MUI, KH Miftachul Akhyar.

Tetapkan Idul Fitri Lebih Awal, MUI Sebut Praktik Jemaah Aolia Tidak Sesuai Syariat Islam

Hal itu ia katakan kepada resepsionis kantor MUI pusat. Si pelaku bukan baru sekali ini datang ke sana. Namun disebut sudah beberapa kali ke kantor MUI pusat.

"Beberapa kali mau bertemu dengan ketua MUI," kata Ketua Majelis Ulama Indonesia Bidang Fatwa, Asrorun Niam Sholeh kepada wartawan, Selasa 2 Mei 2023.

Daftar Film Indonesia yang Disarankan Diboikot karena Diduga Menyesatkan

Si pelaku ini mengaku berasal dari daerah Lampung. Kata Asrorun, saat kejadian tengah berlangsung rapat di lantai empat kantor MUI pusat. Asrorun menegaskan pihakmya tidak kenal dengan pelaku.

"Kalau di internal kita, ini orang tak dikenal," katanya.

MUI Blokir Penayangan Film Kiblat, Kirim Pesan Ini ke Sutradara

Sebelumnya diberitakan, Kantor Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jakarta yang berlokasi di Menteng, Jakarta Pusat dikabarkan diserang oleh orang tak dikenal. Aksi penyerangan ini viral di media sosial salah satunya diunggah akun Twitter @facialwashh.

"Terjadi penembakan di kantor Majelis Ulama Indonesia Jakarta oleh orang tak dikenal," seperti dikutip dari akun Twitter @facialwashh, Selasa, 2 Mei 2023.

Dalam cuitan tersebut, nampak sebuah foto yang ditampilkan berupa pecahan kaca di Kantor MUI Jakarta. Tak hanya itu, ada juga sebuah pistol yang diduga digunakan dalam penyerangan tersebut.