Sosok Imam di Masjid Madinah yang Sindir Jemaah Indonesia Gemar Selfie saat Ibadah
- TikTok @edy_hermawan89
Sebelum menempuh pendidikan formal, tepatnya sebelum usianya 6 tahun, Syekh sulaiman lebih dulu rutin ikut kajian di Masjid Nabawi. Dia rutin menghadiri majelis ilmu yang dipimpin Syekh Umar Fallaatah dan majelis ilmu Syekh Abu Bakr Al-Jazaairy.
Singkatnya, Syekh Sulaiman tumbuh menjadi pemuda yang tekun dalam menuntut ilmu, bahkan dia sukses meraih gelar doktor dalam bidang Studi Islam dan Syariat dari Universitas Imam Muhammad bin Saud Islam, Riyadh.
Bukan cuma itu, beliau juga adalah salah satu anggota senior di Dewan Ulama Senior Kerajaan Arab Saudi dan tercatat pernah menjabat sebagai Rektor Universitas Islam imam Muhammad bin Saud.
Lebih lanjut, Syekh Sulaiman juga telah menulis sejumlah buku tentang Islam. Buku-buku beliau yang populer adalah "Majmu' al-Fatawa al-Kubra", "Al-Tafsir al-Thulathi", dan "Tafsir al-Qur'an al-Karim".