Ridwan Kamil Kirim Tim Investigasi ke Ponpes Al-Zaytun

Ponpes Al-Zaytun
Sumber :

Viva BandungRidwan Kamil, gubernur Jawa Barat, kini turun tangan mengenai kasus Pondok Pesantren Al-Zaytun di Indramayu yang selalu menuai kontroversi.

Daftar Kontroversi Gus Miftah: Ceramah di Gereja hingga Olok Penjual Es Teh

Pihaknya siap menerjunkan tim investigasi untuk bertugas selama tujuh hari di pesantren tersebut. Investigasi ini mulai dilaksanakan pada Selasa, 20 Juni 2023.

“Akan ditindaklajuti dengan menugaskan Tim Investigasi dari Pemprov Jawa Barat, untuk bertugas selama 7 hari untuk mencari fakta dan tabayun kepada pihak pengelola pesantren,” ungkap Ridwan Kamil di instagramnya

Dituduh Jadi Admin Fufufafa Ini Profil Roy Suryo Notoprojo

Ridwan Kamil meminta pihak ponpes Al-Zaytun untuk kooperatif. Jika tidak, konsekuensinya adalah hukum.

“Saya meminta pihak Pesantren Al Zaytun untuk kooperatif dan memberikan jawaban seluas-luasnya. Jika tidak kooperatif maka akan ada konsekuensi hukum dan administrasi terkait eksistensi lembaga pendidikan dibawah binaan Kementrian Agama,” tegasnya. 

Mengenal Intan Srinita Konten Kreator yang Tuding Roy Suryo Dalang Akun Fufufafa

Lebih lanjut, langkah ini untuk memberikan dampak positif terhadap santri-santri di Ponpes Al Zaytun.

“Semua langkah ini adalah seadil-adilnya proses yang kami akan lakukan, mengingat ada 5000-an siswa yang akan terdampak oleh setiap keputusan hukum yang menyertai proses ini,” pungkasnya.

Halaman Selanjutnya
img_title