Pemerintah Tambah Utang Negara Rp 2,17 T Netizen: Jokowi Kejar Setoran

Penerima THR dan gaji ke-13
Sumber :
  • Pixabay

BANDUNG – Pemerintah menambah utang negara sebesar USD150 juta, netizen ramaikan tagar #JokowiKejarSetoran di berbagai media sosial, pada Selasa, 7 Juni 2022.

Link Daftar Bantuan Sosial 2024 Resmi Pemerintah

Seperti diketahui, pemerintah menambah utang negara sebesar USD 150 juta atau setara Rp2,17 triliun (kurs Rp14.500 per dolar AS) dari Bank Pembangunan Islam (Islamic Development Bank/IsDB) untuk membangun tol di Jawa.

Kepala Biro Komunikasi dan Layanan Informasi Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Rahayu Puspasari mengatakan, utang baru tersebut, rencananya akan digunakan untuk menambah pembiayaan pembangunan infrastruktur jalan Trans South-South tahap 2 (TRSS-2) sebesar USD450 juta. Dengan skema pinjaman dengan IsDb dilakukan sesuai dengan prinsip syariah islam.

Update Bansos Akhir Tahun 2024! Cek Nominal dan Penerimanya

"Tujuan dari pembangunan infrastruktur jalan TRSS-2 tersebut adalah untuk mendorong pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan dan pengentasan kemiskinan di seluruh Jawa bagian Selatan," ujar Rahayu mengutip dari keterangan resmi, Kemntrian Keuangan, Senin, 6 Juni 2022.

Dengan adanya utang tersebut, pemerintah berharap jalan TRSS-2 ini dapat meningkatkan efisiensi dan keselamatan transportasi jalan melalui pengembangan ruas jalan baru sepanjang Pantai Selatan Pulau Jawa.

Cara Mudah Dapat Bantuan Sosial dari Pemerintah, Daftar Lewat HP!

Diketahui, ruas jalan yang akan dibangun berlokasi di Provinsi Jawa Timur dan DI Yogyakarta. Jalan tol dengan estimasi panjang sekitar 67.78 km (termasuk jembatan sepanjang 443.1 m) itu akan meliputi wilayah kabupaten Tulungagung, Blitar, Malang, dan Bantul.

Selain dengan IsDB, pemerintah juga menambah utang baru untuk pembangunan infrastruktur TRSS-2 dari Bank Pembangunan Asia (ADB).

Halaman Selanjutnya
img_title