Ratusan Pelajar Bawa Bendera Kuning Sambut Kedatangan Jenazah Eril

Emmeril Khan Mumtadz
Sumber :
  • unggahan akun instagram @emmerilkahn

Bandung – Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz telah dibawa menuju tempat pemakaman di Kawasan Islamic Center Baitul Ridwan, Bandung, Jawa Barat. Rombongan keluarga Ridwan Kamil disambut oleh masyarakat Bandung dengan penuh duka dan haru. Banyak yang menyambut kedatangan almarhum Eril yang terlihat dari ratusan pelajar Bandung ikut menantikannya sepanjang jalan.

Kala Ridwan Kamil Ditolak The Jakmania di Jakarta: Sebagai Orang Baru Saya Tahu Diri

Melansir dari Viva.co.id, video yang diunggah akun Instagram @beritakotabandung, ratusan pelajar mengenakan seragam abu-abu putih hingga batik berdiri di sepanjang jalan sambil membawa bendera kuning sebagai simbol duka cita. 

Tangkapan layar ratusan pelajar bawa bendera kuning

Photo :
  • tangkapan layar Instagram @beritakotabandung
12 Partai Politik Resmi Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta 2024

"Sepanjang jalan menuju ke peristirahatan A Eril disambut oleh ratusan masyarakat," tulis keterangan di unggahan akun Instagram itu, Senin 13 Juni 2022.

Kabar duka kepergian Eril membuat banyak masyarakat Indonesia merasakan kehilangannya. Kebaikan yang telah dilakukan Eril menjadi hal yang paling banyak dikenang oleh masyarakat. Tidak heran banyak masyarakat yang turut mendoakan bahkan mau mengantar Eril hingga ke tempat peristirahatan terakhirnya. 

Bukan Anies Baswedan, PKB Pastikan Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta

"Menyandang status bukan siapa2 di masyarakat, bahkan banyak yg tak tahu beliau anak pejabat. Tapi saat meninggal, ke ikhlasan doa dari banyak orang bahkan sampai akan di makamkan di sambut warga sebegitu banyak," tulis akun @akunugraha di Twitter.

Meskipun banyak yang belum mengenal sosok Eril dan berbagai kebaikan apa yang telah diperbuatnya, dengan sendirinya segala amal itu terungkap dalam bentuk doa yang dihaturkan untuknya.

Halaman Selanjutnya
img_title