Buntut Menikahi Wanita Muda Pasca Kematian Putrinya, Kini Publik Mulai Mencurigai Ayahnya Mirna
- Viva.co.id
VIVA Bandung - Kematian Wayan Mirna Salihin atau lebih dikenal dengan kasus kopi sianida sempat booming di tahun 2016 lalu.
Beberapa hari yang lalu, Netflix merilis film dokumenter terbaru yang diberi judul 'Ice Cold: Murder, Ice Coffe and Jessica Wongso pada Kamis pekan lalu. Buntut penayangan film dokumenter tersebut pun kini, kasus kopi sianida kembali mendapat sorotan publik.
Setelah 7 tahun berlalu, publik yang telah menyaksikan film dokumenter tersebut kembali bertanya-tanya. Apakah benar sosok Jessica Wongso adalah orang dibalik bubuk sianida di kopi Ice Vietnam yang ditenggak Mirna Salihin dan menyebabkannya meninggal dunia?
Setelah tayang pekan lalu, tidak sedikit dari publik yang malah mencurigai sosok ayah Mirna Salihin, Edi Darmawan. Bukan tanpa sebab, ada beberapa opini di masyarakat yang dirasa janggal usai menonton film dokumenter itu.
Mulai dari ketidak setujuan pihak keluarga Mirna untuk melakukan aoutopsi untuk mencari tau penyebab pasti apa benar Mirna meninggal karena sianida. Ada juga yang melihat emosi amarah Edi Darmawan saat saksi ahli menyebut jika seseorang yang meninggal akibat sianida wajahnya akan seperti merah ceri. Sedangkan setelah dinyatakan meninggal dunia wajah Mirna berwarna biru.