Jangankan Andy Rompas, Pembunuh Berantai Saja Takut Melawan Bahar bin Smith
- Istimewa
VIVA Bandung - Media sosial (Medsos) terus dihebohkan dengan perseteruan antara pendakwah Bahar bin Smith dengan Panglima ormas adat Manguni Makasiow, Andy Rompas.
Perseteruan keduanya bermula saat terjadi kerusuhan di Bitung, Sulawesi Utara pada 25 November 2023.
Laskar Manguni kibarkan bendera Israel di Kota Bitung, Sulut
- Viva.co.id
Saat itu, Badan Persaudaraan Muslim (BSM) pimpinan Bahar bin Smith tengah menggelar aksi solidaritas untuk Palestina.
Di pertengahan aksi, tetiba beberapa anggota Laskar Manguni membuat provokasi dengan mengibarkan bendera terlarang Israel hingga diduga mengakibatkan korban jiwa.
Dari kejadian tersebut, tidak hanya mencakup soal konflik, melainkan kembali memunculkan sebuah fakta bahwa Bahar bin Smith sebelumnya pernah berseteru dengan pembunuh berantai, Ryan Jombang.
Ryan Jombang
- VIVA.co.id
Bahar sempat berseteru dengan Ryan Jombang di Lapas Gunung Sindur, Bogor pada tahun 2021 silam.
Kasman Sangaji, kuasa hukum Ryan Jombang, mengungkap bahwa kliennya dipukul oleh Habib Bahar.
"Yang disayat-sayat itu terjadi hari Minggu, yang dipukul itu hari Senin. [Disayat] gara-gara itu, uang itu," kata Kasman.
Pimpinan Ponpes Tajul Alawiyyin Bogor, Bahar bin Smith.
- Viva.co.id
Akibatnya, Ryan Jombang mengalami luka parah hingga muntah-muntah darah dalam waktu beberapa hari.
Meski begitu, permasalahan tersebut telah diselesaikan secara kekeluargaan.
Kejadian tersebut tentu menjadi hal yang menarik terkait deretan kontroversi pria yang kerap disapa Habib Bahar tersebut.