Sejumlah Amalan Sunah yang Perlu Dilakukan Saat Bulan Syawal

Ilustrasi Bulan Syawal
Sumber :
  • Pixabay

VIVA BandungSyawal merupakan bulan yang penuh berkah dan kemuliaan, hadir sebagai kelanjutan dari bulan Ramadhan yang penuh ibadah. Setelah sebulan penuh berpuasa dan meningkatkan kualitas ibadah, umat Islam diajak untuk melanjutkan semangat positif tersebut dengan menjalankan berbagai amalan sunah yang dianjurkan. 

Pemain Persib Tyronne del Pino Terkesan Nuansa Lebaran Pertama Kali di Indonesia

Bulan Syawal menjadi momentum yang sangat tepat untuk memantapkan keimanan, mempererat tali silaturahmi, dan mendekatkan diri kepada Allah SWT.

Melansir dari baznas.org, berikut ini beberapa amalan yang bisa dilakukan pada bulan Syawal:

Keutamaan Bulan Syawal dan Amalan Sunnah untuk Meraih Berkah

1. Puasa Syawal 6 Hari

Puasa enam hari di bulan Syawal memiliki keutamaan seperti puasa sepanjang tahun. Rasulullah SAW bersabda, “Barangsiapa berpuasa Ramadan kemudian diikuti dengan enam hari di bulan Syawal, maka dia seperti berpuasa sepanjang tahun,” (HR. Bukhari dan Muslim), puasa Syawal menjadi amalan sunah yang paling utama di bulan ini. Puasa enam hari di bulan Syawal memiliki keutamaan yang sangat besar, yaitu pahala seperti berpuasa sepanjang tahun.

Zakat Fitrah: Berapa Besarannya dan Kapan Waktu yang Paling Baik untuk Membayar?

2. Puasa Senin Kamis

Puasa Senin dan Kamis di bulan Syawal adalah salah satu puasa sunnah yang dianjurkan Rasulullah SAW. Sebagaimana hadits diriwayatkan dari Aisyah RA: “Rasulullah SAW sangat antusias dan bersungguh-sungguh dalam melakukan puasa pada hari Senin dan Kamis.” (HR. Tirmidzi, An-Nasai, Ibnu Majah, Imam Ahmad).

Halaman Selanjutnya
img_title