Politisi Zaman Now Harus Punya Karya, Tak Cukup Wacana

Dedi Mulyadi hadir di RDP DPRD Purwakarta
Sumber :
  • Istimewa

Bandung – Wakil Ketua Komisi IV DPR RI, Dedi Mulyadi menjadi pembicara di acara Rapat Dengar Pendapat (RDP) DPRD Kabupaten Purwakarta pada Rabu, 7 September 2022.

Dedi Mulyadi Bicara Ancaman Pendidikan di Acara HUT PGRI

Dalam kesempatan tersebut, Kang Dedi Mulyadi membedah filosofi pembangunan berkarakter untuk mewujudkan wilayah yang memiliki identitas kuat.

Di mana, Kang Dedi Mulyadi menilai, wilayah yang memiliki karakter atau identitas yang kuat, maka prodak apapun yang ada di wilayah tersebut akan mudah 'terjual' dan menjadi pendapatan ekonomi masyarakat.

Dedi Mulyadi Minta Maaf Kepada Keluarga 7 Terpidana Kasus Vina Usai PK Ditolak MA

"Pada setiap daerah memiliki filosofi yang berbeda sesuai dengan bahasa dan culturenya. Para politis dan para pemimpin itu memang harus sangat memahami filosofi dasar di setiap wilayah yang dipimpinnya. Agar pembangunannya itu bisa mengarah pada terbentuknya identity wilayah," jelas Kang Dedi, Rabu, 7 September 2022.

Dedi Mulyadi hadir di RDP DPRD Purwakarta

Photo :
  • Istimewa
Dedi Mulyadi Tanggapi Penolakan PK 7 Terpidana Kasus Vina Cirebon: Terus Berjuang

Kemudian, Kang Dedi menjelaskan, identity wilayah itu bertentangan terhadap politik identitas. Di mana, politik identitas terlahir karena manusia-manusia antropoligi kebudayaan di Indonesia kehilangan identitas wilayahnya.

"Sehingga, saya sebagai politisi telah membuat sebuah disertasi dalam wujud karya ilmiah yang nyata. Dulu ketika saya jadi bupati yaitu kerangka pembangunan Purwakarta berkarakter, yang memiliki tagline Purwakarta Istimewa," ungkapnya.

Halaman Selanjutnya
img_title