Habib Rizieq Absen di Aksi 2309 Karena Masih Tahanan Kota

Habib Rizieq urus pembebasan
Sumber :
  • Dok. Kemenkumham

BANDUNG – Koordinator lapangan Gerakan Nasional Pembela Rakyat, Buya Husein, tak mempermasalahkan saat Habib Rizieq Shihab alias HRS tidak bisa hadir dalam aksi 2309 di kawasan Patung Kuda, Gambir, Jakarta Pusat.

Akui Kemenangan Prabowo-Gibran, Habib Bahar Senang PDIP Nyungsep di 2024

Habib Rizieq Shihab tidak bisa hadir dalam aksi 2309 untuk menolak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) itu karena masih berstatus sebagai tahanan kota. Meski tidak hadir, Buya Husein mengatakan roh dari Rizieq Shihab tetap ada d tengah-tengah massa aksi.

"Imam besar kita Habib Rizieq Shihab, beliau tidak bisa hadir karena beliau statusnya masih tahanan kota. Nah jadi, beliau tidak hadir, namun walaupun beliau tidak hadir, roh beliau hadir di tengah-tengah kita, semangat beliau hadir di tengah-tengah kita," kata Buya Husein kepada wartawan, Jumat, 23 September 2022.

Kawal Putusan Sengketa Pilpres 2024, PA 212 Gelar Istighosah Kubro di Depan Gedung MK

{{ photo_id=7314 }}

Menurut Buya Husein, ketidakhadiran Habib Rizieq Shihab telah diwakili oleh menantunya yakni Habib Muhammad bin Husein Alatas. Diketahui, Habib Muhammad merupakan Ketua Umum Front Persaudaraan Islam.

Kepergok Mesum Tanpa Busana di Rumah Kosong, Si Pria Ngaku Lagi Becanda

Buya Husein kemudian menyinggung pemerintah yang tak kunjung keluar dan mendekati massa aksi 2309. Padahal, sebelumnya, Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden Ali Mochtar Ngabalin menyatakan siap untuk menemui perwakilan massa aksi.

"Kami sudah memohon ke pihak istana agar kita diakomodir, mohon dipertemukan supaya tuntutan kita diterima oleh mereka, karena sebelumnya staf kepresidenan bilang siap menerima," katanya.

Halaman Selanjutnya
img_title