Cerita Saksi Tragedi Kanjuruhan: Kepulan Gas Air Mata Bikin Panik

Kericuhan di Stadion Kanjuruhan Malang
Sumber :
  • Foto AP/Yudha Prabowo

BANDUNG – Media Singapura menyoroti dan memberitakan kesaksian para korban yang berada di dalam stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur terkait insiden yang menewaskan 125 orang karena kerusuhan yang terjadi di dalam stadion.

Dede Terancam Penjara Gegara Kesaksian Palsu Kasus Vina, Dedi Mulyadi Jamin Masa Depan Anaknya

Penggemar sepak bola Firari Vilallah tidak pernah membayangkan pertandingan sepak bola klub favoritnya Arema FC akan merenggut nyawa ratusan orang.

Bermain di kandang sendiri, Arema FC menelan kekalahan 3-2 dari rivalnya Persebaya Surabaya pada Sabtu, 1 Oktober 2022.

TERUNGKAP! Status Tiko Aryawardhana Usai Diperiksa Terkait Penggelapan Rp6,9 Miliar

Insiden Kerusuhan di Stadion Kanjuruhan Arema FC vs Persebaya

Photo :
  • VIVA

Namun saat Vilallah hendak meninggalkan Stadion Kanjuruhan di kota Malang, ia terjebak di pintu keluar bersama ribuan orang lainnya yang berusaha berlari keluar.

Terkuak! Saksi Aep Sebelum Menghilang Sempat Mengeluh ke Ayahnya soal Ini

Diketahui, kerusuhan terjadi di dalam stadion dan polisi menembakkan gas air mata ke arah tribun penonton, sehingga banyak suporter yang terjebak di dalam stadion. 

"Ada gas air mata di mana-mana, sehingga para pendukung berlari dengan panik," katanya, mengutip dari Channel News Asia, Senin, 3 Oktober 2022.

Halaman Selanjutnya
img_title