Cara Pos Indonesia Godok SDM Kurir dan Logistik Agar Makin Profesional

Brand Ambassador PosAja! Atta Halilintar
Sumber :
  • istimewa

BANDUNG - Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Pos Indonesia membuka PosAja! Akademi meningkatkan standar kompetensi mitra PosAja!. PosAja! Akademi nantinya akan memberikan pelatihan kepada O-Ranger, Agen Pos, mitra Drop Points, O-Ranger Mawar yang jumlahnya mencapai ribuan dan tersebar di berbagai daerah di Indonesia. 

Pos Indonesia Sukses Jadi Promotor UMKM Ekspansi Pasar Jeddah dan Timur Tengah

Launching PosAja! Akademi dilakukan di Universitas Logistik dan Bisnis Indonesia (ULBI) Bandung, Jalan Sari Asih, Kota Bandung. Direktur Bisnis Kurir & Logistik Siti Choiriana atau Ana menjelaskan, program ini ditargetkan menjadi fokus learning center pengembangan SDM.

"PosAja! akademi akan menjadi sarana untuk melakukan improve kepada semua partner PosAja! seperti O-Ranger, Agen Pos, mitra drop point, dan lainnya. Goalnya agar mereka memiliki knowlande dan service yang sama dalam melayani customer, " ujar Ana dalam keterangannya, Kamis 20 Oktober 2022.

Rekomendasi 5 Museum di Kota Bandung yang Wajib Dikunjungi

Program ini pun diproyeksikan memberikan sertifikasi SDM kurir dan logistik. SDM yang ditargetkan punya kapasitas profesional di sektor kurir dan logistik. Dengan standarisasi ini, diharapkan produktivitas mitra semakin baik. 

Ilustrasi Agen Pos Indonesia

Photo :
  • Istimewa
Kolaborasi Pos Indonesia-Lion Air Kirim Barang UMKM

"Jadi kalau bicara service bagi customer, semua harus sama. Tidak boleh berbeda-beda antara satu tempat dengan tempat lainnya. Misalnya kalau melayani sameday service, ya memberlakukan paket dan pelayanannya harus sama," katanya.

Halaman Selanjutnya
img_title