Jarang Ada yang Tahu, Ini Arti Nama Islam di Balik Mike Tyson

Mike Tyson
Sumber :
  • Pinterest

VIVA Bandung - Mantan petinju kelas dunia asal Amerika Serikat, Mike Tyson ternyata memiliki nama lain.

Dana Bantuan BLT BPNT Rp400 Ribu Segera Cair, Cek Nama-nama Penerima Disini

Nama tersebut merupakan nama islami setelah Mike memutuskan untuk masuk islam pada tahun 1993.

Mike memutuskan untuk masuk islam saat berada di dalam penjara akibat kasus pemerkosaan.

NAMA Anda Masuk Nominasi Bantuan BLT BPNT Rp400 Ribu, Klaim Pakai Link Ini!

Saat mengucapkan dua kalimat syahadat, Mike Tyson kemudian memilih nama Abdul Aziz sebagai nama islamnya.

Menurut sumber lain, nama islami Tyson adalah Malik Shabazz.

Jurnalis Amerika Serikat Puji Gol Indah Witan Sulaeman ke Gawang Yordania

Mike Tyson

Photo :
  • -

Namun, siapa sangka kedua nama tersebut memiliki arti yang sangat indah.

Jika diartikan, Malik Abdul Aziz berarti Hamba Allah yang memiliki kemuliaan dan kekuatan.

Di sisi lain, nama Malik Shabazz juga tak kalah indah. Jika diartikan nama tersebut memiliki arti raja atau pemilik. 

Sedangkan Shabazz sendiri memiliki arti orang yang perkasa atau mulia. 

Meski begitu, nama islami Tyson ini tidak terlalu diketahui oleh publik. Pasalnya, The Iron Mike lebih memilih memakai nama aslinya saat berada di atas ring. 

"Itu keputusan Tyson. Dia tenar sebagai Tyson dan jatuh sebagai Tyson," kata mentor spritual Tyson, Muhammad Siddeeq dilansir Deseret News.

"Dia ingin kembali bangkit menggunakan nama Mike Tyson. Tapi, dia keluar penjara sebagai orang yang lebih kuat, lebih baik, dan bijak," lanjutnya.