Fantastis, Gaji Megawati Hangestri Atlet Voli di Red Spark Korea Capai Rp 1,5 Miliar Per Musim

Atlet voli Indonesia, Megawati Hangestri
Sumber :
  • Viva.co.id

VIVA Bandung Megawati Hangestri Pertiwi, atlet voli putri Indonesia, menjadi sorotan publik Tanah Air karena penampilannya yang memukau di Korean V-League 2023/2024 bersama Daejeon CheongKwanJang Red Sparks.

Samsung Galaxy Watch Ultra Bawa Fitur Khusus untuk Atlet Triathlon

Selain permainannya yang gemilang, Megawati juga menjadi sorotan karena besaran gajinya yang mencapai Rp1,59 miliar per musim.

Megawati Hangestri Pertiwi

Photo :
  • Viva.co.id
Amazfit Cheetah Square Smartwatch Elite Teknologi Canggih untuk Atlet Profesional

Menurut laporan Joongan Daily, pemain asing di Liga Voli Korea angkatan 2023/2024, termasuk Megawati, mendapatkan gaji sebesar Rp1,59 miliar per musim. 

Gaji pemain asing yang masuk pada musim 2023/2024 lebih rendah sekitar setengah dari gaji pemain asing yang sudah bermain sejak musim sebelumnya.

Cara Baru Menghasilkan Cuan Lewat Facebook

Megawati Hangestri Pertiwi lahir di Jember, Jawa Timur, pada 20 September 1999. Ia memiliki tinggi 185 cm dan bermain di posisi opposite hitter. Megawati bergabung dengan Red Sparks pada Juli 2023.

Bersama Red Sparks, Megawati dikontrak selama satu musim atau 9 bulan. Artinya, gajinya berkisar Rp176 juta per bulan.

Halaman Selanjutnya
img_title