Ganda Putri Tanah Air di BWF World Championship Tokyo Kandas

BWF World Championship
Sumber :
  • Pinterest

BANDUNG - Wakil tim ganda putri Indonesia, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto  tumbang dikalahkan wakil Thailand, Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai dalam babak 32 besar Kejuaraan Dunia BWF 2022.

The Daddies Keok Sama Rival Tercepat di BWF World Championship Tokyo

Hal itu menyebabkan, Indonesia harus kehilangan wakil ganda putri di BWF 2022 kali ini. Pasalnya Fadia/Ribka adalah satu - satunya delegasi Indonesia di sektor tersebut.

Meski begitu, upaya Fadia/Ribka untuk keluar dari 32 besar terlihat mati-matian. dimana kedua putri itu harus melewati duel sengit selama 58 menit dengan tiga gim. Dengan capaian skor 15-21, 10-21, dan 15-21. Pertandingan itu berlangsung  di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Rabu 24 Agustus 2022.

The Daddies Legowo Raih Medali Perak di World Championship Tokyo

Ilustrasi Kejuaraan Badminton

Photo :
  • Pinterest

Dilansir dari viva.co.id, pada gim pertama, rival Indonesia, Jongkolphan/Rawinda tampil mendominasi permainan. Skema ofensif dilakukan rival sehingga wakil Indonesia kesulitan mengejar poin. Dan menutup permainan dengan kekalahan untuk Indonesia, 15-21.

The Daddies Gagal Raih Juara Dunia BWF World Championship Tokyo

Gim kedua, Fadia/Ribka mulai membalas permainan. Dengan memberikan jarak skor cukup jauh, 11-5 di paruh pertama. Wakil Indonesia ini berhasil mempertahankan keunggulan hingga akhir gim kedua 21-10

Halaman Selanjutnya
img_title