Pulih Dari Cedera, Marcus Kembali Bringas di Turnamen Dunia

Ganda Putra Bulutangkis Indonesia
Sumber :
  • is

 

The Daddies Legowo Raih Medali Perak di World Championship Tokyo

BANDUNG - Marcus Fernaldi Gideon mengaku senang bisa tampil kembali dalam turnamen tingkat dunia. Dimana sebelumnya, ia harus absen di tiga ajang turnamen dunia sebelumnya. 

Dilansir dari viva.co.id, sebelumnya, Marcus  absen karena harus menjalani operasi kaki. Sehingga minion harus absen dalam  Malaysia Open, Malaysia Masters, dan Singapore Open.

The Daddies Gagal Raih Juara Dunia BWF World Championship Tokyo

"Saya tentu merasa senang. Ini pertandingan pertama jadi masih coba menguasai suasana lapangan. Tapi kami tadi bermain cukup baik, kondisi saya juga bagus, sudah mendekati 100%," kata Marcus 

Begitu juga dengan rekannya, Kevin Sanjaya Sukamuljo. Dia berambisi untuk meraih gelar juara dalam turnamen dunia tersebut.

The Daddies Siap Libas Duet China di BWF World Championship Tokyo

BWF World Championship

Photo :
  • Pinterest

Kemenangan terdekat kala itu, jelasnya menjadi langkah awal untuk terus berjuang demi hasil terbaik di Kejuaraan Dunia 2022.

"Tadi juga walau menang masih banyak yang harus diperbaiki dan ditingkatkan. Besok harus lebih bagus lagi mainnya, kami akan terus berusaha," tambah Kevin 

Seperti diketahui Kevin/ Marcus tampil bringas di  babak 32 besar Kejuaraan Dunia 2022 di Tokyo. Pasangan minion itu berhasil menang saat melawan  pasangan asal Republik Ceko, Jaromir Janacek/Tomas Svejda.

Pertandingan tersebut berjalan mudah untuk mereka. Dimana  Kevin/Marcus menang dua gim langsung dengan selisih cukup jauh 21-4 dan 21-13. Kemenangan itu membawa mereka melaju ke babak 16 besar. (hru)