Prediksi Susunan Pemain Persib vs PSS di Piala Presiden 2022

Pemain Persib menyapa bobotoh saat latihan bersama
Sumber :
  • Persib.co.id

BANDUNG – Persib Bandung akan menjamu PSS Sleman di babak perempat final Piala Presiden 2022. Pertandingan ini dijadwalkan berlangsung pada Jumat, 1 Juli 2022 di Stadion Si Jalak Harupat pada pukul 20.30 WIB.

Tanpa Klok! Persib Bandung Hadapi Ujian Berat Lawan Borneo FC, Sang Kapten Tetap Dampingi Tim Meski Absen

Persib yang bermain di kandang tentunya akan bermain maksimal kendati tidak akan dihadiri oleh para Bobotoh karena masih terkena sanksi. Begitu juga dengan PSS Sleman, sebab laga ini untuk memperebutkan tiket ke semifinal Piala Presiden 2022.

Bek Persib, Achmad Jufriyanto mengatakan, rekan-rekannya sangat fokus menghadapi PSS Sleman. Mereka tak ingin menyia-nyiakan kesempatan dalam pertandingan melawan Super Elang Jawa tersebut.

Marc Klok Tak Main Tapi Diboyong? Ini Alasan Mengejutkan dari Pelatih Persib Bojan Hodak

"Lolosnya kami ke perempat final sudah sesuai dengan rencana. Kami masih dalam tahap menuju final. Fokus kami adalah bagaimana untuk bisa ke semifinal," kata Jufriyanto.

Terlebih Persib kemungkinan besar akan diperkuat oleh tiga pemain yang baru saja membela Timnas Indonesia, yakni Marc Klok, Ricky Kambuata dan Rachmat Irianto.

Bojan Hodak Siapkan Strategi Gila! Persib Bandung Hadapi Borneo FC Tanpa Striker Murni!

"Marc, Rian dan Ricky tentu saja sudah masuk ke dalam skuad. Tapi saya belum bisa mengatakan apakah mereka bisa tampil sebagai starter atau tidak," ucap Robert Alberts.

Sementara itu, PSS Sleman akan tampil tanpa beban, sebab bagi manajemen klub, Piala Presiden 2022 hanya sekadar ajang persiapan tim menuju Liga 1 2022/2023.

Halaman Selanjutnya
img_title