Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa Ditonton Sebanyak 52 Juta Kali
- pixabay
Bandung – Malam puncak penganugerahan Piala Citra Festival Film Indonesia (FFI) 2022 digelar di Jakarta Convention Center, FFI 2022 dengan tema Perempuan : Citra, Karya dan Karsa.
Dilansir dari Viva.co.id, Ketua Komite FFI, Reza Rahardian menjelaskan bahwa tema diangkat pada acara malam ini merupakan bentuk apresiasi pihaknya terhadap kiprah dan peran dari perempuan di perfilm-an Indonesia.
“Tema ini diangkat melambangkan sumber kekuatan kekayaan. Ekstensi sineas perempuan tidak terhenti dan akan terus berjalan sehingga perempuan tetap berprestasi lewat karya mereka,” kata Reza Rahardian saat membuka acara, Selasa 22 November 2022.
Reza Rahardian juga mengungkapkan tahun ini menjadi tahun kebangkitan perfilm-an Indonesi pasca pandemi COVID-19 sejak 2020 lalu. Ada 12 film Indonesia yang berhasil ditonton sebanyak 1 juta penonton.
“Hingga Oktober 2022 jumlah penonton telah mendekati sebelum pandemi yakni 52 juta dibanding 2019,” kata Reza Rahardian.
Harapannya yang disampaikan Reza Rahardian film Indonesia bisa masuk kancah internasional sehingga bisa menggerakkan perekonomian nasional.