Rilis Cuplikan Film Kupu Kupu Kertas, Sutradara Angkat Isu PKI

Kupu Kupu Kertas
Sumber :
  • Istimewa

Bandung – Video cuplikan dari film Kupu Kupu Kertas telah diunggah di platform media sosial YouTube. Sejak muncul cuplikan tersebut, sebanyak 10 ribu penonton telah menyaksikannya.

Setelah IT dan The Stand, Aktor Muda Ini Jadi Kera di Kingdom of the Planet of the Apes

Selain Chicco Kurniawan dan Amanda Manopo, para pemeran dalam film "Kupu Kupu Kertas" juga termasuk Iwa K, Reza Arap, Ayu Laksmi, Fajar Nugra, dan Seroja Hafiedz. Film tersebut juga diarahkan oleh Emil Heradi. Kupu Kupu Kertas adalah hasil karya dari perusahaan produksi Denny Siregar Production dan Maxima Pictures.

Cerita Singkat Kupu Kupu Kertas

Nonton Film Makin Murah! Ini Dia Bank Digital yang Kasih Diskon Spesial untuk Nonton Bioskop

 

Kupu Kupu Kertas

Photo :
  • Istimewa
Profil dan Biodata Amanda Rigby, Artis Cantik yang Diisukan Dekat dengan Andre Taulany

 

Film Kupu-Kupu Kertas adalah film Indonesia yang diilhami oleh kejadian pemberontakan G30S PKI dan kekejaman pada tanggal 18 Oktober 1965.

Sebenarnya, memiliki kemiripan dengan lagu yang diciptakan oleh Ebiet G. Ade, namun sinopsis Kupu-Kupu Kertas sendiri benar-benar terilhami dari peristiwa asalnya, film ini akan mengungkap banyak cerita tentang pemberontakan dan pembantaian yang dilakukan oleh salah satu partai di Indonesia pada waktu itu.

Film Kupu-Kupu Kertas mengambil setting pada tahun 1965 di kota Banyuwangi, saat Partai Komunis Indonesia (PKI) sedang terlibat dalam perseteruan hebat untuk memperebutkan lahan.

Dalam kebencian, dua remaja justru merasakan cinta satu sama lain; mereka adalah NING (Amanda Manopo), seorang perempuan muda yang teguh pendiriannya dari keluarga yang berhaluan PKI, dan IHSAN (Chicco Kurniawan), seorang pemuda dengan semangat kebebasan dari kelompok NU.

Situasinya semakin memanas ketika berita tentang tindakan menculik seorang jenderal oleh para pendukung PKI diumumkan. REKOSO (Iwa K), bapak Ning yang memimpin bromocorah, dan BUSOK (Reza Arap), bawahan kesayangannya yang tertarik pada Ning, semakin berani dalam persaingan tanpa rasa takut akan kekerasan.

RASYID (Samo Rafael), kakak dari Ihsan dan ketua Banser NU, mau tidak mau harus menyerang untuk bertahan. Cekcok berubah adu bacok. Kekerasan berujung maut tidak bisa dihindari. Mampukah Ihsan dan Ning menemukan akhir bahagia di tengah luka yang semakin lama semakin dalam?,

" tulis dari YouTube CINEMA 21 tersebut.  

Komentar Netizen 

Tidak sedikit netizen berkomentar akan perilisan teaser film Kupu Kupu Kertas tersebut.

Bakal ada 2 film  yang angkat issue PKI sih ini .. Kupu Kupu Kertas Ama Malam Para Jahanam," tulis arganthera

Min kapan rilis nya," tulis dckmik

Lama amat bulan desember..g sabar nonton.....mks mas denny traged kemanusiaani di daerahku terqngkat...," tulis nanorian

Amanda Manopo aktingnya makin hari makin mateng ya. filmnya makin banyak pula." tulis joyagustian

Dr judulnya kirain film cinta2an, tapi ternyata bukan

Sip deehh," tulis lychoek