6 Taman Kota Bandung Gratis Bikin Betah Nongkrong Seharian
Sabtu, 18 Januari 2025 - 10:40 WIB
Sumber :
Taman Ganesha yang berlokasi di depan ITB menjadi pilihan tepat untuk mahasiswa. Taman ini buka 24 jam dan gratis, cocok untuk mengerjakan tugas kelompok.
Taman Teater Cikapundung di Babakan Siliwangi memiliki tiga zona menarik. Ada amphitheater untuk acara musik, air mancur yang bergerak sesuai irama lagu, dan area konservasi ikan.
Taman Bandung Kota juga tidak boleh dilewatkan. "Taman ini dihiasi patung Dewi Sartika, pahlawan Jawa Barat," dijelaskan dalam Kanal Youtube Teman Jalan.
Di tengah taman seluas 2.000 meter persegi ini terdapat sekitar 20 air mancur yang semakin indah dengan lampu warna-warni di malam hari.
Halaman Selanjutnya
Beberapa taman dilengkapi fasilitas internet gratis. Hal ini menjadikan taman-taman tersebut semakin diminati pengunjung, terutama kalangan muda.