Kembali Catut Nama Nikita Mirzani, Loly: Aku Sangat Bangga

Loly
Sumber :
  • viva.co.id

VIVA Bandung - Laura Meizani Nasseru Asry alias Loly kembali mencatut nama Mawardi yang merupakan nama ibunda, Nikita Mirzani.

Sontak, netizen pun kembali mempertanyakan hal itu, pasalnya Nikmir sapaan akrabnya, mengaku sudah tidak lagi menganggap Loly sebagai anaknya.

“Wkwk sekarang dah balik pake marga mimi, dah ga di anggep kamu lollyyy,” ungkap netizen di sesi tanya jawab di Instagram Loly, 11 Januari 2024.

Menanggapi nyinyiran dari netizen, Loly mengaku, seburuk apapun perlakuan Nikmir terhadapnya, menurutnya beliau tetaplah ibundanya.

“Mau di anggep/gak di anggep Beliau masih ibu yang melahirkan aku ke dunia dan darah daging punya beliau,” balas Loly.

Loly mengeaskan, dirinya ogah membahas pertikaiannya lagi dengan Nikita Mirzani. Menurutnya, hal itu sudah tidak perlu lagi untuk dilakukan.

“Ini terakhir untuk aku ngebahas ini Aku tidak mau memulai drama/ konflik sama ibuku lagi, sudah cukup untuk kalian menonton/melihat, yang seharusnya tidak kalian tonton/lihat,” tandas Loly.

Nikita Mirzani Hargai Keputusan Loly Tak Mau Berhubungan Dengannya

Photo :
  • Intipseleb

Soal membawa-bawa nama Mawardi, Loly mengaku itu memang merupakan nama aslinya. Menurutnya, nama itu merupakan nama dari kakeknya yang sangat ia sayangi.

“Nama asliku: Laura Meizani Mawardi. Jujur dari hati yang paling dalam, aku sangat bangga membawa marga Mawardi Karna, itu adalah nama kakekku tersayang dan tercinta yang telah meninggal dunia,” tegas Loly.