Strategi Bapenda Jabar Optimalisasi Pencapaian Target Pendapatan

Rapat evaluasi Bapenda Jabar
Sumber :
  • Dok. Pemprov Jabar

BANDUNG – Untuk mengoptimalisasi pencapaian target pendapatan, Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Jawa Barat akan menggelar operasi gabungan melalui kolaborasi dengan mitra.

Demikian diungkapkan Kepala Bapenda Jabar, Dedi Taufik pada rapat evaluasi, Selasa, 14 Juni 2022.

"Kita akan melaksanakan evaluasi Operasi Gabungan yang merupakan Kolaborasi Bapenda Jabar dengan Mitra. Bukan hanya dari seberapa banyak tindakannya, tetapi juga harus humanis dan simpatik," ujarnya dikutip VIVA Bandung dari laman Bapenda Jabar, Rabu, 15 Juni 2022.

Sementara itu, Kepala Bidang Pengendalian dan Evaluasi Bapenda Jabar, mengapresiasi kepada beberapa Pusat Pengelolaan Pendapatan Daerah (P3D) yang telah mencapai Target Pendapatan sampai akhir Mei 2022.

Rapat Evaluasi yang diikuti oleh seluruh Kepala P3D se-Jawa Barat ini merupakan kegiatan rutin bulanan untuk memonitoring Kinerja Pendapatan dari masing-masing P3D.

Untuk P3D yang memiliki tingkat pencapaian Target yang tinggi, memberikan informasi mengenai Strategi yang telah dilaksanakan.

Sedangkan untuk P3D yang belum optimal dalam pencapaian Target, melaporkan upaya-upaya apa saja yang telah dilaksanakan untuk peningkatan pencapaian