Guru Spiritual Mirna Ungkap Semasa Hidup Mirna Sering Konflik dengan Ayahnya

Wayan Mirna Salihin Ketika Masih Hidup
Sumber :
  • Viva.co.id

Sementara itu, hubungan antara Mirna Salihin dengan ayahnya, Edi Darmawan sendiri diungkap kurang harmonis. Mirna kata Herman Soegeng sering berkonflik dengan ayahnya. Meski begitu, sebagai anak dia tetap meminta bantuan pendeta untuk ikut mendoakan ayahnya.

"Sama papanya banyak konflik. Tapi dia udah katakan 'biar gimana dia tetap papa saya'. Dia tetap minta saya doakan papanya," ungkap sang pendeta.

Bahkan Herman Soegeng juga kembali mengingat bagaimana dirinya dihubungi Mirna beberapa waktu silam. Dimana Mirna meminta pendetanya itu untuk mendoakan Edi Darmawan yang kala itu sakit dan harus dilarikan ke rumah sakit.

"Papanya sempat sakit. Saya masih ingat dia langsung contact saya. 'Ko please pray for my dad. Papa lagi sakit, papa lagi di rumah sakit'. Dia selalu melakukan hal itu," jelas dia.

Herman Soegeng dan dan Daniel Mananta.

Photo :
  • Viva.co.id

Namun, Herman Soegeng tidak mengetahui sejauh apa hubungan antara Mirna dan Edi Darmawan. Namun dia meyakini Mirna selalu peduli dengan keluarganya termasuk Edi Darmawan.

"Kalau dibilang sangat dekat (antara Mirna dan Edi Darmawan) bagaimana, saya nggak bisa jawab. Saya kurang tau, cuma kalau ada masalah dia tetap minta saya doakan untuk papanya juga," kata Herman Soegeng, Pendeta Mirna Salihin.