Nikmati Pengalaman Gaming Menyenangkan Berkat Performa Galaxy S24 Series

Samsung Galaxy S24 Series
Sumber :
  • samsung.com

VIVABandung – Galaxy S24 Series, yang terdiri dari Galaxy S24, Galaxy S24+, dan Galaxy S24 Ultra, hadir dengan peningkatan performa yang signifikan dibandingkan generasi sebelumnya. Hal ini membuat ketiga perangkat flagship tersebut mampu menawarkan pengalaman gaming yang lebih memukau bagi para penggunanya.

Hasilkan Uang Dengan Memainkan Game di JOYit, Dapatkan Saldo DANA serta Hadiah Menarik dengan Mudah

Salah satu kontributor utama peningkatan performa pada Galaxy S24 Series adalah hadirnya Snapdragon® 8 Gen 3 for Galaxy. Prosesor terbaru dari Qualcomm ini menghadirkan peningkatan performa CPU sebesar 20%, GPU sebesar 30%, dan NPU sebesar 41% dibandingkan dengan Galaxy S23 Ultra.

Selain peningkatan pada sisi prosesor, Galaxy S24 Series juga dilengkapi dengan sistem pendingin yang lebih canggih. Galaxy S24 Ultra, sebagai model paling premium, memiliki Vapor Chamber yang 92% lebih besar dibandingkan Galaxy S23 Ultra. Peningkatan ukuran Vapor Chamber ini berfungsi untuk meningkatkan pembuangan panas selama sesi gaming yang intensif, menjaga performa perangkat tetap optimal.

Nikmati Game Seru JOYit dan Segera Dapatkan Saldo DANA Gratisnya

Untuk memberikan pengalaman gaming yang lebih mulus, Galaxy S24 Series juga dibekali dengan kemampuan refresh rate adaptif 1-120Hz. Fitur ini memungkinkan layar menyesuaikan refresh rate secara dinamis, menyesuaikan dengan konten yang sedang ditampilkan.

Saat memainkan game, layar akan bekerja pada refresh rate tertinggi untuk memberi pengalaman yang lebih halus dan responsif. Sementara saat menampilkan konten statis, refresh rate akan diturunkan untuk menghemat daya baterai.

Baterai Dahsyat Samsung Galaxy M32 Teman Setia Sepanjang Hari

Selain peningkatan pada sisi performa, Galaxy S24 Ultra juga memiliki layar adaptif paling terang di seluruh lini Galaxy, yaitu mencapai 2.600 nits. Dengan kecerahan layar yang luar biasa ini, pengalaman gaming menjadi semakin imersif, terutama saat memainkan game dengan efek pencahayaan yang realistis.

Kemampuan ray-tracing pada Galaxy S24 Ultra juga turut mendukung pengalaman gaming yang lebih memukau. Fitur ini memungkinkan perangkat menghasilkan bayangan dan pantulan cahaya yang sangat realistis, sehingga game yang dimainkan terasa semakin hidup dan menyerupai realitas.

Halaman Selanjutnya
img_title