Keputihan Normal vs Tidak Normal, Dokter Ungkap Fakta Ini
VIVABandung – Keputihan merupakan kondisi yang sering dialami wanita. Namun, tahukah Anda bahwa tidak semua keputihan perlu dikhawatirkan?
Dokter Spesialis Obgyn di UMM Hospital, dr. Halida Nelasari, Sp.OG(K) dari Rumah Sakit Universitas Muhammadiyah Malang menjelaskan perbedaan antara keputihan normal dan tidak normal.
Menurut beliau, perlu diperhatikan beberapa gejala khusus.
"Kalau misalnya perempuan itu mengeluh ada keluar cairan dari jalan lahir, harus dilihat apakah ada keluhan gatal, keluhan bau tidak enak, kemudian perubahan warna dari cairan tersebut," jelas dr. Halida dalam Channel Youtube UMM Hospital.
Gejala tersebut bisa mengindikasikan kondisi yang disebut vaginitis. Bila mengalami gejala ini, sebaiknya segera memeriksakan diri ke dokter spesialis kandungan.
Keputihan abnormal juga bisa disertai dengan bercak darah. Kondisi ini memerlukan perhatian khusus dan pemeriksaan lanjutan seperti pap smear atau IVA test.
Dr. Halida menekankan pentingnya menjaga kelembaban area intim. Banyak wanita beranggapan bahwa area intim harus selalu kering. "Padahal kelembaban itu dibutuhkan untuk organ seksual," tegasnya.