Mantan KDRT, Rizky Billar dan Lesti Kejora Terlihat di Polda Metro Jaya Tengah Malam, Ada Apa?
- unggahan Instagram @lestykejora
Bandung – Masih belum lekang dari ingatan publik soal kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang menimpa rumah tangga Lesti Kejora dan Rizky Billar.
Kendati keduanya memilih jalan damai, namun warganet masih menyimpan memory kasus rumah tangga mereka.
Baru-baru ini, Rizky Billar dan Lesti Kejora kepergok keluar dari Polda Metro Jaya pada tengah malam, tepatnya malam Kamis 19 Januari 2023.
Tak jelas apa yang mereka lakukan di Kantor Polisi tersebut. Kuasa hukum Rizky dan Lesti juga belum bersedia memberi keterangan terkait keberadaan kliennya di Polda Metro Jaya tengah malam itu.
“Untuk kepentingannya apa, nanti akan kita kembali sampaikan,” ungkap Sadrakh Seskoadi, kuasa hukum Rizky Billar dan Lesti Kejora, saat ditemui awak media pada Jumat, 20 Januari 2023.
“Kita akan klarifikasi dengan jelas kok kepada teman-teman media,” ia melanjutkan, dikutip dari antvklik.com pada Jum'at, 20 Januari 2023.
Kendati demikian, ada dugaan soal kedatangan mereka ke Polda Metro Jaya tersebut adalah untuk melaporkan salah seorang Netizen yang memberi komentar kurang baik terhadap anak semata wayang mereka, Al-Fatih.
Pasangan artis itu sering membagikan foto anak mereka di media sosial. Dalam satu unggahan, Al-Fatih memakai topi kupluk dari brend ternama. Namun warganet memberinya komentar hinaan yang tak sopan.
“Bocah lain dipakaikan Fendi imut cakep gemesin. Lha ini kok tetap jelek,” komentar seorang warganet melalui direct message (DM) kepada Rizky Billar.
“Apapun harga 100 juta kalau dipake anak ini kayak barang rongsokan. Gimana sih Lar Billar,” sambung warganet tersebut.
Geram atas komentar itu, Rizky men-screenshot komentar Netizen tersebut dan mengunggahnya di instastory. Sambil meluapkan rasa kesalnya, suami Lesti tersebut ia bercerita perihal anaknya yang diistimewakan.
{{ photo_id=10958 }}
“Sekadar cerita gua pas umrah kemarin anak kecil begitu diistimewakan sama orang-orang yang ada di sana. Baik pribumi Arab maupun WNA dari berbagai mancanegara,” tulis Rizky Billar.
“Bahkan anak gue tiap lewat selalu disapa dan kebetulan anaknya memang 'sumeh' jadi banyak yang senang aja gitu, tapi di sini.. ya Allah..,” imbuhnya.