Pacar Dandy Gak Nyangka Bisa Viral Karena Kasus Aniaya David

Mario Dandy dan pacarnya wanita berinisial A
Sumber :
  • Tangkap layar

Bandung – Kasus dugaan penganiayaan yang dilakukan oleh Mario Dandy kepada David masih terus bergulir. Setelah kasus itu viral di media sosial, tak sedikit figur publik angkat bicara.

WhatsApp Kena Retas: Ini Bahaya yang Mengintai Data Anda

Belum lama, ada sebuah akun Instagram yang membagikan tanggapan balik seorang wanita yang diduga merupakan Wanita Inisial A, kekasih Mario Dandy, kepada sejumlah figur publik tersebut.

Sebuah akun Instagram, @devina_jasmine_wijaya, sempat membagikan sebuah tanggapan seorang wanita yang diduga merupakan Wanita Inisial A. Ada beberapa hal yang disoroti oleh wanita tersebut. Salah satunya, wanita tersebut tidak menyangka kasus ini bisa sampai seviral sekarang.

Bung Towel Ngaku Sering Jadi Korban Doxing Usai Kritik STY di Piala AFF 2024

"Tidak pernah dibayangkan masalah ini bakal serame ini ya Allah," tulis wanita tersebut dikutip VIVA Bandung  dari viva.co.id pada Minggu, 26 Februari 2023.

Wanita itu pun mengaku merasa kecewa kepada dirinya sendiri sebab telah melakukan hal yang ceroboh. Ia tak menyangka aduan dirinya kepada sang kekasih bisa berbuntut perkelahian antara Mario Dandy dan David.

Cara Mudah Mencari dan Menonton Video Viral yang Trending di Yandex

Padahal, kata wanita itu, baik Mario maupun David, kedua pria tersebut merupakan sosok yang berharga di dalam hidupnya. Hal ini karena Mario Dandy adalah kekasihnya, sedangkan David diduga sebagai mantan kekasihnya.

"Kecewa sama diri sendiri karena kecerobohan saya 2 orang yang pernah berharga di hidup saya harus seperti ini," ucapnya.

Halaman Selanjutnya
img_title