Kembali Viral, Motif Kasus Kopi Sianida Jessica Wongso Masih Belum Jelas
- viva.co.id
Bandung –Kembali pada tahun 2016, perkara mengenai kopi sianida ini menjadi perbincangan yang hangat karena perbuatannya Jessica Wongso yang terbukti bersalah atas kasus meracuni Mirna Salihin menggunakan sianida yang menyebabkan kematian.
Bahkan, Serial dokumenter kasus kopi beracun yang sebelumnya mencuri perhatian publik di tahun 2016 kembali menjadi perbincangan hangat dalam beberapa hari terakhir ini.
Jessica Wongso mendapatkan putusan hukuman penjara selama 20 tahun atas perkaranya ini.
Belum genap menjalankan setengah hukumannya, publik kembali menyoroti sosok Jessica Wongso setelah tayangan dokumenter Ice Cold: Murder, Ice Coffee and Jessica Wongso dirilis Netflix pekan lalu.
Munculnya serial ini membuat publik bertanya apakah benar sosok Jessica Wongso pembunuh Mirna. Ada banyak kejanggalan menurut warganet dalam kasus tersebut.
Isu itu muncul setelah pernyataan dari beberapa individu, mulai dari Edi Darmawan, dua pelayan kafe pada situasi tersebut, Otto Hasibuan sebagai pengacara Jessica pada saat itu, dan paman Jessica yang juga anggota tim pengacara.