Kesaksian Umi Pipik Saat Musibah Kebakaran Rumahnya: Saya Jalan Tanpa Alas Kaki, Panasnya Luarbiasa
VIVA Bandung – Umi Pipik mengenang kembali peristiwa tragis yang menimpanya saat rumahnya terbakar hebat pada tahun 2014.
Dalam sebuah wawancara eksklusif yang diunggah di kanal YouTube Alanabi Channel, Umi Pipik berbagi kisah menegangkan tentang malam tersebut dan bagaimana ia bersyukur atas keselamatan keluarganya.
Menurut Umi Pipik, kejadian tersebut bermula saat ia terbangun tengah malam untuk menyetel alarm sebagai persiapan syuting keesokan harinya.
Ia merasakan hawa panas yang luar biasa di kamarnya, padahal AC masih menyala.
"Terbangun saat pasang alarm, situasi kamar kok saya kayak dipanggang ya? Karena AC nyala tapi panasnya luar biasa," kenang Umi Pipik.
Tak lama, ia menyadari asap tebal masuk melalui sela-sela pintu. Saat dibuka, ia mendapati api sudah melalap sebagian besar rumahnya.
Dalam kondisi panik, Umi Pipik berusaha membangunkan anak-anaknya, termasuk Abidzar. Ia berlari tanpa alas kaki karena panasnya api yang luar biasa.
"Saya bisa merembet tanpa alas kaki, itu panasnya luar biasa," ungkapnya.
Mereka berusaha melarikan diri melalui balkon kamar. Namun, dalam situasi genting tersebut, Abidzar menyadari adiknya, Bilal, masih berada di dalam kamar. Dengan nekat, Umi Pipik kembali ke dalam untuk menyelamatkan Bilal.
Umi Pipik dan anak-anaknya berhasil melompat dari balkon, melewati kanopi, dan selamat dari kebakaran tersebut.
"Dari lantai saya ada kanopi, baru loncat ke bawah. Kalau bukan karena Allah, saya sudah mati," ujarnya dengan penuh syukur.
Umi Pipik bersyukur karena dirinya dan anak-anaknya dapat selamat dari musibah yang mengerikan tersebut. Ia yakin bahwa kejadian itu adalah bukti nyata dari perlindungan Allah dalam situasi yang mustahil.
"Hampir sebulan aku trauma, dengar mobil pemadam kebakaran, aku tutup kuping, dengar berita kebakaran, aku teriak. Nggak sanggup," tutur Umi Pipik.
Namun, pasca kejadian tersebut, Umi Pipik mengalami trauma mendalam. Ia takut mendengar suara mobil pemadam kebakaran atau berita kebakaran.