Gol Daisuke Sato di Injury Time Selamatkan Persib dari Kekalahan

Persib Bandung Liga 1 2022/2023
Sumber :
  • Persib.co.id

BANDUNG - Laga lanjutan Liga 1 2022 pekan ke-17 Persib Bandung vs Persikabo 1973 berakhir dengan skor 1-1 yang berlangsung di Stadion Manahan Solo pada Sabtu, 24 Desember 2022.

Pelatih Persib Puji Keberhasilan Timnas Lolos Perempat Final, Sebut Kemajuan Sepakbola Indonesia

Gol Daisuke Sato di injury time babak kedua sukses menyelamatkan Pangeran Biru dari kekalahan.

Persib meraih satu angka setelah ditahan imbang 1-1 oleh Persikabo 1973.

Pelatih Yordania Wanti-wanti Keganasan Timnas U-23 di Bawah Asuhan Shin Tae-young

Setelah bermain imbang tanpa gol di babak pertama, Persib dapat tekanan cukup hebat di awal-awal babak kedua. Sato melakukan antisipasi yang sangat baik di lini belakang sedangkan di depan, Frets dapat peluang yang mampu diblok oleh pemain belakang Persikabo 1973. 

Di menit 61, Persib kemasukkan oleh gol yang dibuat Gustavo Tocantins melalui serangan balik kilat Persikabo 1973. Dua menit berselang, Pangeran Biru mencoba memanfaatkan bola mati melalui tandukan Nick Kuipers, tapi bola masih bisa ditangkap oleh Diky.

Pengkuan Jujur Pelatih Persebaya Surabaya Jelang Hadapi Persib Bandung

Persib Bandung vs Persis Solo Liga 1 2022/2023

Photo :
  • twitter@persib

Persib terus mengurung pertahanan Persikabo 1973. Sementara, lawan hanya menanti di daerahnya sendiri dan mengandalkan serangan balik. Di menit 80, Ciro Alves melepaskan sepakan tapi hanya menghasilkan sepak pojok. Sepak pojok mampu disamber oleh Victor Igbonefo tapi bola bisa ditangkap oleh Diky.

Di menit 84, Ciro Alves memainkan permainan kombinasi dengan Erwin Ramdani dan Igbonefo tapi masih belum menghasilkan gol. Tiga menit kemudian, Teja keluar dari gawangnya untuk menghalau bola. Ini kedua kalinya di laga in, Teja keluar dari kotak penalti untuk melakukan penyelamatan.

Di menit 90+4, Erwin menyundul bola di dalam kotak penalti, tapi bola mengarah tepat ke Diky. Sato membantu penyerangan Pangeran Biru dan ia terjatuh di dalam kotak penalti, tapi tak dianggap sebagai pelanggaran. Dua menit berselang, Sato yang berada di mulut gawang akhirnya mampu menjaringkan bola.

Skor berubah 1-1 hingga tambahan waktu tujuh menit usai. Skuad Pangeran Biru terhindar dari kekalahan berkat gol yang dibuat oleh Sato. Ini menjadi gol pertama pemilik nomor punggung 66 itu untuk Persib musim ini. 

Daftar susunan pemain

Persib: Teja Paku Alam (GK), Nick Kuipers (64'), Daisuke Sato, Kakang Rudianto, Frets Butuan, Abdul Aziz, Dedi Kusnandar (c), Henhen Herdiana, Beckham Putra Nugraha (69') , Ciro Alves, David da Silva.  Cadangan: I Made Wirawan, Fitrul Dwi Rustapa, Victor Igbonefo (69'), Achmad Jufriyanto, Bayu Fikri, Eriyanto, Arsan Makarin (32'), Ridwan Ansori, Erwin Ramdani (64').