Harga yang Dikeluarkan Manchester United untuk Datangkan Rasmus Hojlund
Viva Bandung – Manchester United telah dapatkan kesepakatan harga untuk penyerang dari Atalanta, Rasmus Hojlund senilai 72 juta Poundterling atau sekitar Rp1,3 triliun.
Dilansir dari The Sun, Manchester United sepakat dengan Atalanta terkait harga Rasmus Hojlund dengan nilai 72 Poundsterling dengan rincian 64 juta Pounsterling biaya transfer dan 8 juta Pounsterling biaya tambahan.
Hojlund akan menandatangani kontrak jangka panjang, yaitu selama lima tahun dan akan berakhir pada Juni 2028 mendatang.
Manchester United sedang menyiapkan berkas kontrak sang pemain berusia 20 tahun itu. Sementara penyerang tim nasional Denmark itu saat ini tengah menuju Carrington, tempat latihan Manchester United untuk menjalani tes medis.
Hojlund tampil dengan mengesankan pada musim perdananya di Atalanta setelah diboyong dari klub Garz pada bursa transfer tahun lalu. Dengan Atalanta, Hojlund mencetak 9 gol dari 32 penampilan di Serie A.
Pada kualifikasi Euro 2024, anggota timnas Denmark itu tampil dengan mencetak 6 gol dari 4 pertandingan.
Erik Ten Hag membutuhkan penyerang bertipikal versatille untuk menjalankan taktiknya pada musim depan. Mantan pelatih Ajax Amsterdam itu berharap banyak dengan kedatangan Hojlund mampu menjadi pembeda di posisi penyerangan The Red Devils.
Hojlund menjadi rekrutan pemain ketiga Manchester United di bursa transfer musim panas kali ini. Total Manchester United telah menghabiskan biaya 179 juta Poundsterling untuk memboyong Mason Mount sebesar 60 juta Poundsterling, Andre Onana sebesar 47 juta Poundsterling dan Rasmus Hojlund sebesar 72 juta Poundsterling menuju Stadion Old Trafford.