Permintaan Justin Hubner yang Sulit Dipenuhi Shin Tae-yong: Saya Seharusnya Jadi Striker
- instagram.com/justinhubner5
Bandung, VIVA - Pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Justin Hubner menyampaikan permintaan yang agaknya sulit dipenuhi oleh Shin Tae-yong (STY) untuk memainkannya di posisi yang tidak biasa.
Sejak menjalani naturalisasi pada akhir 2023 silam, Hubner sudah sering dimainkan untuk Timnas Indonesia sebagai bek tengah.
Di level senior, tercatat Justin sudah sembilan kali berlaga. Tidak hanya itu, bersama Justin juga tercatat sudah lima kali memperkuat Timnas Indonesia U-23.
Posisi bek tengah di Timnas Indonesia memang kini sudah dipenuhi oleh para pemain naturalisasi, sebut saja Jay Idzes, Elkan Baggott, Jordi Amat, hingga Nathan Tjoe-A-On.
Meski begitu, rupanya kini posisi Elkan Baggott telah tersisihkan, ntah karena alasan teknis atau masalah pribadi dengan Shin Tae-yong yang terjadi pada playoff interkontinental Olimpiade Paris 2024 pada Mei lalu.
Namun siapa sangka, ternyata Justin memiliki keinginan untuk menjadi seperti Elkan Baggott di Timnas Indonesia, yaitu menjadi striker, sebagaimana unggahan Justin di akun medsos pribadinya.
Dalam unggahan tersebut, Justin Hubner terlihat sedang berlatih menembak seakan-akan menggambarkan bahwa dirinya mampu bermain di lini depan. Bahkan dalam unggahan tersebut Hubner menulis caption: “Saya seharusnya menjadi striker,” katanya.