Huawei Siap Guncang Pasar dengan Ponsel Lipat Terjangkau

Huawei Nova Flip
Sumber :

BandungInovasi dalam dunia smartphone terus berkembang pesat, dengan ponsel lipat menjadi salah satu tren yang paling diminati. Meskipun teknologi ini masih terbilang baru, berbagai produsen berlomba-lomba untuk menghadirkan opsi yang lebih terjangkau bagi konsumen. 

Vivo Y100 5G Baterai Jagoan 80W FlashCharge Tawarkan Pengisian Daya Kilat

Dalam perkembangan terbaru, raksasa teknologi Huawei asal China kembali menarik perhatian publik dengan rencana peluncuran ponsel lipat terbarunya yang dijanjikan akan lebih ekonomis. Melalui akun resmi Weibo-nya, perusahaan ini baru saja menggoda para penggemar gadget dengan video teaser yang memamerkan ponsel lipat terbarunya yaitu Nova Flip.

Kabar yang beredar menyebutkan bahwa Nova Flip akan menjadi jawaban bagi mereka yang menantikan ponsel lipat namun terkendala budget. Meski hadir dengan harga yang lebih bersahabat, Nova Flip tetap menjanjikan layar utama yang mumpuni, bahkan konon lebih besar dibanding seri clamshell Huawei lainnya.

Vivo Y100 5G Desain Kulit Fiber Premium Dua Warna Memukau Pengguna

Meski detail spesifikasinya belum diketahui, Digital Chat Station memberiakn bocoran bahwa Nova Flip akan dibekali layar kelas menengah yang dipadu dengan kamera utama 50 MP. Bukan tidak mungkin, Huawei juga akan memanjakan penggunanya dengan tambahan kamera ultrawide dan depth sensor.

Fitur fast charging 66W juga disebut-sebut akan hadir di Nova Flip, memastikan penggunanya tidak perlu berlama-lama menunggu saat mengisi daya. Untuk dimensi, Nova Flip dikabarkan akan memiliki layar utama seluas 6,9 inci dan layar sampul 2,1 inci.

Desain Samsung Galaxy M32 Paduan Estetika dan Ergonomi Smartphone Masa Kini

Nova Flip diperkirakan akan dibanderol dengan harga 5000 Yuan atau setara Rp11 juta. Peluncuran perdana diperkirakan akan digelar pada awal Agustus di tanah kelahirannya, China.