Manisnya Kue Bulan, Ternyata Sudah Ada Sejak 3000 Tahun Lalu
- Pixabay
Kue Bulan Snow Skin mengandung bahan-bahan yang rendah gula khas The Westin Surabaya, sehingga menjadi alternatif menu pilihan eat well yang lebih sehat.
Meski disajikan dengan kreasi yang berbeda, Kue Bulan Snow Skin tidak melepas tradisi dan makna kekeluargaan, cinta, serta indahnya rasa berbagi dalam perayaan festival ini.
Ragam koleksi varian Kue Bulan Snow Skin dari The Westin Surabaya dipilih dan dikreasikan langsung oleh kepala koki dan tim kuliner hotel dengan memadukan tradisi dan inovasi kuliner yang bermakna.
"Rasa Kue Bulan Snow Skin mewakili kenangan masa kecil kami dan makna berkumpul bersama teman dan keluarga sepanjang tahun. Baik itu rasa dan aroma buah jeruk yang diberikan oleh nenek, atau gigitan roti puding pertama saat masih kecil. Setiap varian rasa dibuat untuk memanjakan indera dan membantu kami menghidupkan kembali kenangan-kenangan indah itu," kata Twedi Martatna, Complex Director of Culinary The Westin Surabaya and Four Points by Sheraton Surabaya, Pakuwon Indah, dalam keterangannya, Kamis 11 Agustus 2022 lalu.
Beberapa varian rasa Kue Bulan Snow Skin di antaranya Bamboo Charcoal & Golden Naiwong Custard, Peach Blossom, Mandarin Orange, Japanese Matcha dan Red Strawberry. Ada juga kue bulan klasik panggang dengan sentuhan cita rasa khas Asia Tenggara, yakni pandan. Varian rasanya antara lain, White Lotus, White Lotus with Egg Yolk, Green Tea dan Pandang & Red Bean. (dra)