Jangan Sampai Tertipu! Kenali Modus Penipuan di Media Sosial yang Semakin Canggih
Selasa, 4 Februari 2025 - 23:19 WIB
Sumber :
- id.pinterest.com
VIVABandung – Media sosial kini tidak hanya menjadi tempat berbagi momen, tetapi juga menjadi ladang subur bagi penipuan.
Semakin kreatifnya modus-modus scam di platform ini membuat banyak orang terjebak dalam perangkap yang berbahaya.
Dengan kerugian yang semakin besar, para penipu memanfaatkan berbagai cara untuk meraih keuntungan.
Hacker
Photo :
- id.pinterest.com
Agar kamu tidak menjadi korban, penting untuk mengenali dan waspada terhadap modus penipuan yang beredar.
Akun-akun resmi yang diretas menjadi salah satu modus scam yang marak terjadi di media sosial.
Penipu sering kali meretas akun lembaga atau yayasan terpercaya yang memiliki banyak pengikut.
Halaman Selanjutnya
seperti kampus atau organisasi sosial. Dengan memanfaatkan kredibilitas akun ini, mereka bisa memposting tawaran menarik seperti hadiah giveaway atau barang mewah dengan harga miring.