Gunung Semeru Erupsi, Status Dinaikan Level IV

Gunung Semeru muntahkan awan panas
Sumber :
  • BNPB

BANDUNG – Gunung Api Semeru yang berada di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur mengalami erupsi pada Minggu, 4 Desember 2022, dini hari WIB.

HUT PDIP Ke-51 Tak Dihadiri Jokowi, Begini Analisis Pengamat

Awan panas tersebut masih tampak, bahkan Pos Pengamatan Gunung Semeru Pusat Vulaknologi dan Mitigasi Bencana Geoglogi (PVBMG) menaikan status Gunung Semeru dari Level III atau siaga menjadi Level IV atau awas.

"Disampaikan status Gunung Semeru dinaikan dari Siaga (level II) menjadi Awas (level IV) terhitung hari Minggu, 4 Desember 2022 pukul 12.00 WIB," ungkap Kepala PVBMG Badan Geologi, Hendra Gunawan dalam keterangan resminya.

Usai Menikah, Pinkan Mambo Heboh Banting Setir Jadi Penjual Singkong, Netizen: Udah Ga Ada Job Ya

Karena hal tersebut PVBMG pun mengeluarkan himbauan kepada seluruh masyarakat agar tidak melakukan aktivitas dan menjauhi wilayah sektor arah tenggara di sepanjang Besuk Kobokan dan Kali Lalang sejauh 19 km dari puncak (pusat erupsi).

Kemudian, masyarakat juga dilarang beraktivitas dalam radius 8 km dari kawah atau puncak Semeru karena rawan terhadap bahaya lontaran batu (pijar).

Zhafirah Zahrim Korban Erupsi Marapi Meninggal Dunia, Warganet Soroti Hal Ini