Terbaru, 5 Fakta Oknum TNI Tendang Pemotor Ibu-ibu dan Anak di Bekasi
- Info Jawa barat
Kepada Dinas Penerangan Angkatan Udara (Kadispenau), Indra Gilang menyebutkan, oknum TNI tersebut merupakan anggota Denhanud 471 Kopasgat TNI. Ia menambahkan lebih lanjut bahwa pria berseragam loreng tersebut berinisial ANG yang berpangkat Prajurit Kepala (Praka).
3. Pelaku Minta Maaf
Setelah viral oknum TNI yang menendang ibu-ibu yang membonceng anaknya. Akhirnya yang bersangkutan menyampaikan permintaan maaf dengan datang ke rumah ibu-ibu pemotor tersebut.
"Saya mengaku, saya salah atas kejadian yang saya lakukan kemarin yang merugikan bapak dan keluarga. Saya mohon maaf sebesar-besarnya. Saya juga memohon kepada bapak serta keluarga bersedia untuk memaafkan saya dan mendoakan saya agar kedepannya menjadi hari kami menjadi orang yang lebih baik lagi atas kejadian itu," kata pelaku Praka ANG saat menyampaikan permintaan maaf dilansir @fakta.indo.
4. Pihak Keluarga Korban Sudah Memaafkan
Dalam unggahan @fakta.indo, ketika Praka ANG sudah menyampaikan permintaan maaf secara terbuka dengan datang ke rumah korban serta didampingi oleh anggota TNI lainya.
Dari pihak korban yaitu Sri Dwi Kemuning beserta ayahnya sudah memaafkan peristiwa yang menimpa anaknya tersebut yang terjadi pada Senin siang lalu, 24 April 2023.