Jelang Idul Adha, Hewan Sembuh Dari PMK di Bandung Capai 23 Persen
- humas bandung
Lebih lanjut dikatakan Tisna, pihaknya mengakui jika hasil monitoring lapangan peningkatan suspek ternak yang terpapah wabah PMK di Kabupaten Bandung ini tergolong cepat.
"Dari semulai hanya 14 kasus dalam kurun waktu sebulan melonjak hingga 2.600 an lebih suspek. Ini memang perlu penanganan yang sangat serius," ujarnya.
Pihaknya kini sudah mengajukan pengadaan antibiotik dan vitamin kepada pemerintah pusat melalui Kementerian Pertanian tetapi masih dalam proses.
"Untuk pengadaan vaksin, kami juga telah mengajukan permohonan sebanyak 19 ribu ampuls vaksin. Katanya akan datang pada awal Juni ini," ucap Tisna.
Selain pengajuan vaksin, pihaknya juga kini akan segera melakukan rapat koordinasi dengan forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda).
"Guna membahas kemungkinan penggunaan anggaran BTT. Karena ini sudah mendesak. Meski tidak menular kepada manusia, tapi ini berakibat kepada ekonomi," pungkasnya. (irv)