Sherin Ditalak Suami Demi Berbakti ke Orang Tua, Netizen: Nyesek Mbak

Sherin, wanita viral yang curhat ke Hannan Attaqi soal rumah tangga
Sumber :
  • VIVA.co.id

VIVA Bandung – Seorang wanita bernama Azaria Sherin Nur Syafa baru-baru ini viral di media sosial karena curhat kepada Ustaz Hanan Attaki terkait rumah tangganya yang hancur akibat mertua.

Spotify Luncurkan Fitur Share to TikTok, Bisa Berbagi Musik ke Feed dan DM

Video dibagikan oleh akun TikTok @dyahayukusherawati. Dalam video tersebut, wanita yang akrab disapa Sherin itu mengungkapkan bahwa rumah tangganya harus mengalami keretakan karena adanya masalah dengan sang mertua.

Sherin bercerita sambil menangis dan mengaku ia sangat mencintai sang suami karena berbakti dan mencintai kedua orangtua serta saudara-saudaranya. 

Ceritakan Kisah Kesatria Presiden Prabowo, Cagub Jabar Dedi Mulyadi Tak Kuasa Tahan Air Mata

Namun setelah Sherin dikaruniai seorang anak, sang suami secara tiba-tiba malah menceraikannya. Padahal selama menjalani biduk rumah tangga ia begitu ikhlas walaupun tidak diberikan nafkah. 

Sherin kemudian bertanya kepada Ustadz Hanan apakah dirinya berdosa karena berselisih dengan mertuanya.

Rahasia Jitu Cara Pantau Akun TikTok Anak Anda yang Jarang Diketahui

Sherin, wanita viral yang curhat ke Hannan Attaqi soal rumah tangga

Photo :
  • VIVA.co.id

"Apakah saya berdosa ustadz melawan mertua saya atau dia mencampuri rumah tangga saya. Apakah menceraikan istri demi ibunya itu benar akan mendapat surga Firdaus," tanya Sherin dikutip VIVA Bandung pada Rabu (25/10/2023).

"Dan apakah mantan suami saya tidak berdosa meninggalkan istri dan anaknya, yang mana anak tersebut masih membutuhkan kasih sayang," tambahnya.

Sejumlah warganet yang melihat unggahan video itu langsung membanjirinya dengan komentar Tak sedikit dari mereka dibuat haru dengan kisah pahit yang dialami oleh Sherin. Bahkan, warganet wanita banyak yang menangis saat mendengar langsung curhatan Sherin saat berada di lokasi kajian.

"Nyesekk, mbak sherin insyaalloh Allah sdh menyiapkan yg indah didepan sana utk dirimu dan anakmu," komentar salah satu netizen.

"Mba Sherin, semoga Allah berikan kamu kebahagiaan dunia akhirat ," kata netizen lainnya.