Mengenal Istilah SGIE, Pertanyaan Gibran yang Tidak Bisa Dijawab Cak Imin
- Viva.co.id
VIVA Bandung - Debat calon wakil presiden (Cawapres) yang digelar di Jakarta Convention Center (JCC) sukses digelar pada Jumat, 22 Desember 2023.
Banyak kejadian tak terduga dari hasil debat cawapres yang digelar tadi malam. Salah satunya adalah pertanyaan Gibran Rakabuming soal SGIE yang tidak dapat dijawab oleh Cak Imin.
Sontak pertanyaan Gibran pun kini viral di media sosial soal SGIE hingga membuat publik penasaran apa yang dimaksud SGIE.
Dari pada lama-lama penasaran, berikut VIVA Bandung sajikan soal SGIE yang dilansir dari VIVA Wisata. Yuk Scroll artikelnya di bawah ini!
SGIE adalah singkatan dari State of the Global Islamic Economy (SGIE), adalah sebuah laporan tahunan dari Dinar Standard, sebuah perusahaan dunia yang berfokus pada ekonomi Islam.
Laporan ini kemudian memberikan gambaran komprehensif mengenai perkembangan ekonomi Islam dunia, termasuk ukuran, pertumbuhan, hingga trend.
SGIE sendiri terdiri dari enam sektor utama, yaitu: