Akhirnya Terkuak! Identitas Emak-emak Pengemis Viral, Ternyata Orang Bandung

Pengemis emak-emak viral.
Sumber :
  • Viva.co.id

VIVA Bandung - Jagat media sosial (medsos) belakangan ini sempat dihebohkan dengan aksi emak-emak pengemis viral lantaran minta-minta sambil marah.

Gaji Ke-13 dan 14 ASN Dihapus? Isu Viral Ini Bikin Geger!

Kini, identitas sang pengemis terkuak setelah diamankan oleh Satpol PP dan Dinas Sosial Kota Bogor.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, Kepala Dinsos Kota Bogor, Dani Rahadian mengungkap emak-emak pengemis viral tersebut bernama asli Rosmini.

Batagor Juara di Bandung Sukses Gara Gara Bikin Jumbo

Ia merupakan seorang perempuan kelahiran Palembang, Sumatera Selatan dan kini berusia 55 tahun.

Meski lahir di Palembang, tercatat di KTP, Rosmini merupakan warga Desa Margaasih, Kabupaten Bandung.   

Unggahan Terakhir Abang Siomay Racing Sebelum Meninggal Dunia

"Rosmini tercatat berdomisili di Jalan Jati Mekar, RT 1 RW 5, Desa Margaasih, Kabupaten Bandung. Ia diketahui sudah menikah dan bekerja sebagai ibu rumah tangga," katanya.

"Dia kurang lebih sudah 15 tahun hidup di jalanan dari kota ke kota lain. Hal itu dikarenakan ada masalah dengan suaminya. Setelah berumah tangga, ia tinggal di Bandung dan mempunyai 5 orang anak," terang Dani. 

Halaman Selanjutnya
img_title