Dinkes Jabar Berkomitmen Kejar Target 33,5 Persen ODF Tahun Ini

Dinkes Jabar
Sumber :
  • Dok. Dinkes Jabar

BANDUNG – Kepala Dinas Kesehatan Jawa Barat meresmikan kegiatan peningkatan kapasitas petugas terkait Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) di Ruang Aristoteles - Socrates Lantai 1, Hotel Novotel, Selasa, 5 Juli 2022.

Update Informasi Ancaman Gelombang Air Laut Wilayah Jawa Barat Hari Ini Senin 25 November 2024

Dalam sambutannya, Kadinkes menuturkan bahwa tahun ini Jawa Barat mendapatkan mandat dari Kementerian Kesehatan untuk bisa 100% ODF (open defecation free) maka dari itu karena menurutnya Jawa Barat harus bisa mengejar target 33,5% sampai tahun ini.

“Untuk mencapai itu, tentunya Jawa Barat memiliki tantangan dalam upaya percepatan ODF di antaranya, masih ada Desa/Kelurahan di Kabupaten/Kota yang belum melakukan pemicuan dan masih berfokusnya wilaah tersebut dalam pencapaian pilar satu saja. Sedangkan dalam STBM terdapat 5 pilar yang seharusnya dapat dikerjakan secara menyeluruh,” katanya.

Kang Dedi Mulyadi Ungkap Masalah Jawa Barat di Penutup Debat Pamungkas Pilkada 2024

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pembekalan pengetahuan dan keterampilan kepada petugas pengelola program air dan sanitasi dasar agar percepatan target STBM di Jawa Barat dapat tercapai.

“Harapan saya, kepada bapak/ibu untuk mengikuti dan memandang kegiatan ini sebagai kegiatan prioritas dalam upaya percepatan STBM guna penurunan prevalensi stunting dapat dipercepat dan merata di seluruh Jawa Barat,” tambahnya.

Prakiraan Cuaca Wilayah Jawa Barat Hari Ini Sabtu 23 November 2024

Pada 2022, jumlah Desa/Kelurahan yang telah melaksanakan STBM di Provinsi Jawa Barat telah mencapai 91,56% atau 5455 dari 5958 Desa/Kelurahan.

Perubahan perilaku masyarakat dalam pilar 1 yakni stop buang air besar sembarangan di Jawa Barat baru mencapai 66,5% atau 3961 dari total 5958 Desa/Kelurahan yang ada di Jawa Barat. Melihat data tersebut Jawa Barat masih memiliki tugas untuk melakukan pemicuan di 503 Desa/Kelurahan yang tersebar di 27 Kabupaten/Kota.