Pengguna Tol Padaleunyi Bakal Terganggu Pemeliharaan, Cek Titiknya

Pemeliharaan jalur Tol Padaleunyi Bandung
Sumber :
  • istimewa

BANDUNG - Jasamarga Metropolitan Tollroad selaku pengelola Ruas Tol Padaleunyi, kembali akan melaksanakan pekerjaan pemeliharaan guna memastikan pelayanan maksimal kepada pengguna jalan ketika melintas di Ruas Tol Padaleunyi.

Detik-detik Kecelakaan Beruntun di Tol Purbaleunyi KM 92, Truk Libas Kendaraan dari Jalur Kanan

Hal ini diperjelas oleh General Manager Representative Office 3 Jasamarga Metropolitan Tollroad Thomas Dwiatmanto. Menurutnya, pemeliharaan ini untuk menjaga kualitas dan layanan jalan tol. "Terutama faktor keselamatan dan keamanan pengguna jalan. Untuk itu pemeliharaan rutin seperti SFO dan rekonstruksi perkerasan selalu dilakukan secara berkala," ujar Thomas dalam keterangannya, Sabtu 27 Agustus 2022.

Thomas menerangkan pemeliharaan yang akan dilaksanakan selain rekonstruksi perkerasan dan SFO, juga pengecatan marka, yang dimulai pada pada hari Senin 29 Agustus 2022 s.d hari Jum'at, 2 September 2022, dengan jadwal pekerjaan Ruas Tol Padaleunyi sebagai berikut :

Kecelakaan Beruntun di Tol Purbaleunyi Km 92 Diduga Akibat Truk Rem Blong

A. Pekerjaan Rekonstruksi Perkerasan

Pekerjaan Rekontruksi Perkerasan di Ruas Tol Padaleunyi, akan dilaksanakan Senin, 29 Agustus 2022 pukul 08.00 WI B s.d Jum'at 2 September 2022 pukuı 14.00 WiB, pada lokasi: 

Breaking News: Kecelakaan Beruntun Terjadi di KM 92 Tol Purbaleunyi arah Jakarta

1. Arah Cileunyi

- KM 142+066 s.d KM 142+131 Lajur 2, sepanjang 65 m;

Halaman Selanjutnya
img_title